Selasa, 01 Oktober 2013

Cinta Kasih dalam Kehidupan Manusia



Cinta Kasih dalam Kehidupan Manusia
Cinta adalah sebuah emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Dalam konteks filosofi cinta merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih dan kasih sayang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apa pun yang diinginkan objek tersebut. Cinta juga bisa diartikan,  suatu perasaan yang positif dan diberikan pada manusia atau benda lainnya. Bisa dialami semua makhluk.
Macam – macam Cinta
1. Cinta kepada Allah
Cinta yang dibangun karena Allah akan menghasilkan kebaikan yang sangat banyak dan berharga. Cinta kepada Allah sangat berguna untuk diri kita sendiri karna kita akan selalu ingat kepada Sang Pencipta.
2. Pemujaan
Pemujaan adalah salah satu manifestasi cinta manusia kepada Tuhannya yang diwujudkan dalam bentuk komunikasi ritual. Kecintaan manusia kepada Tuhan tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia.
 3. Kasih Sayang
Pengertian kasih sayang menurut kamus umum bahasa Indonesia karangan W.J.S.Porwadarminta adalah perasaan sayang, perasaan cinta atau perasaan suka kepada seseorang. Dalam kehidupan berumah tangga kasih sayang merupakan kunci kebahagiaan. Kasih sayang ini merupakan pertumbuhan dari cinta.
4. Kemesraan
Kemesraan berasal dari kata dasar mesra, yang artinya perasaan simpati yang akrab. Kemesraan pada dasarnya merupakan perwujudan kasih sayang yang mendalam.
. Belas Kasihan
Dalam cinta sesama ini dipergunakan istilah belas kasih, karena cinta disini bukan karena cakapnya, kayanya, cantiknya, pandainya, melainkan karena penderitaanya..


 Pada dasarnya cinta kasih dalam kehidupan manusia adalah suatu rasa atau perasaan yang sudah ada sejak manusia ada di kandungan ibunya. Seperti kasih sayang seorang anak kepada ibunya. Kasih sayang seorang ibu tak lekang oleh waktu, tak pernah putus kepada anaknya. Ibu akan mengorbankan apapun demi kebahagian anaknya. Ibu rela mempertaruhkan nyawa demi anak – anaknya. Jika seorang anak marah kepada ibunya, ibunya hanya akan menasehati. Contohnya saja perbedaan antara kasih sayang ibu dengan pacar. Kalau seorang ibu marah kepada kita, dia akan mendoakan kita agar kita  kelak  menjadi lebih baik dan selalu akan memaafkan kita. Sebaliknya jika pacar, ketika marah dia akan berfikiran meninggalkan kita dan mencari penggantinya, maka sayangilah ibumu seperti ibumu menyayangi dan merawatmu dari dalam kandungannya hingga sekarang.
Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar